Powered By Blogger

Selasa, 20 April 2010

artikel blog

Fakta-fakta Menarik Tentang Pluto
PLUTO yang juga dikenal dengan nama Pluto 134340 adalah sebuah planet kerdil dalam sistem Tata Surya Bimasakti. Letak Pluto berada dalam sebuah wilayah terluar Tata Surya yang bernama Sabuk Kuiper. Sabuk Kuiper sendiri adalah sebutan untuk wilayah di luar orbit planet Neptunus hingga jarak 50 Satuan Astronomi (SA/1 Satuan Astronomi = jarak rata-rata Matahari-Bumi, yakni sekitar 149,6 juta kilometer) dari Matahari. Pluto memiliki orbit yang unik saat mengelilingi matahari, orbitnya berbentuk melonjong dan kisaran jaraknya sekitar 4,4 - 7,4 miliar km dari Matahari. Berbeda dengan planet-planet lainnya di Tata Surya, Pluto cenderung bergerak mendekati Matahari saat melakukan perjalanan orbit. Akibatnya, terkadang Pluto berjarak lebih dekat dengan Matahari (atau Bumi) daripada Neptunus.

Di antara obyek-obyek yang ada dalam Tata Surya, Pluto adalah yang terkecil baik dalam ukuran maupun jumlah masa. Pluto bahkan lebih kecil daripada 7 bulan di tata surya, (Bulan, Io, Europa, Ganymede, Calisto, Titan, dan Triton). Pluto memiliki diameter 4.862 km dan memiliki massa 0,002 massa Bumi. Periode rotasi Pluto adalah 6,39 hari, sedangkan periode revolusi adalah 248,4 tahun. Bentuk Pluto mirip dengan Bulan dengan atmosfer yang mengandung metan. Suhu permukaan Pluto berkisar -233o Celsius sampai dengan-223o Celsius, sehingga sebagian besar berwujud es. Seperti sejumlah planet Tata Surya lain, Pluto juga mempunyai beberapa bulan/satelit yang mengitarinya. Bulan-bulan itu adalah: Charon (ditemukan oleh astronom James Christy pada tahun 1978), Nix dan Hydra (keduanya ditemukan pada tahun 2005)

Penemuan Pluto

Proses penemuan Pluto sebenarnya diawali dengan kekeliruan interpretasi sejumlah astronom yang mendapati adanya kekacauan dalam orbit Uranus. Semula mereka berasumsi bahwa Neptunuslah yang mengacaukan orbit Uranus karena tarikan gravitasinya. Di akhir abad 19, setelah melakukan observasi lanjutan, para astronom berpendapat bahwa ada planet lain selain Neptunus yang mengganggu orbit Uranus.

Pada tahun 1905 seorang astronom AS, Percival Lowell, memulai proyek pencarian planet ke-sembilan dalam sistem Tata Surya. Lowell bersama rekannya, William H. Pickering, mengajukan beberapa konsep koordinat planet ke-sembilan dalam Tata Surya yang mereka namakan “Planet X”. Lowell meninggal pada tahun 1916, akan tetapi proyek pencariannya tetap dilanjutkan. Nama Lowell diabadikan sebagai nama observatorium yang didirikannya pada tahun 1894.

Pada bulan Januari 1930, Clyde Tombaugh, seorang peneliti yang juga anggota tim proyek pencarian planet ke-sembilan dalam Tata Surya di Observatorium Lowell, berhasil mencitrakan beberapa pergerakan sebuah obyek misterius di luar angkasa. Tim peneliti dalam proyek tersebut berkesimpulan bahwa obyek luar angkasa itu adalah sebuah planet dan untuk memastikannya mereka kemudian mengirim hasil pencitraan obyek luar angkasa itu ke Observatorium Harvard College untuk diteliti lebih lanjut.

Setelah dipastikan bahwa obyek yang ditemukan itu adalah sebuah planet, Tombaugh dan ketua tim peneliti, Vesto Melvin Slipher, menggelar sayembara untuk mencarikan nama bagi planet ke-sembilan itu. Nama Pluto dicetuskan oleh Venetia Burney, seorang anak perempuan umur sebelas tahun asal Oxford, Inggris. Venetia yang gemar mempelajari mitologi Yunani Kuno dan astronomi pertama kali mengusulkan nama ini pada kakeknya, Falconer Madan, mantan pustakawan di Universitas Oxford, Inggris. Madan kemudian meneruskan usul cucunya ini pada Profesor Herbert Hall Turner yang kemudian meneruskannya lagi pada rekan-rekannya di Amerika.

Setelah melalui proses penyeleksian, pada 24 Maret 1930, tim peneliti di Observatorium Lowell berembuk untuk menentukan mana di antara 3 nama berikut yang akan dijadikan nama planet baru itu yaitu: “Minerva”, “Cronus”, dan “Pluto”. Akhirnya, pada 1 Mei 1930, tim memutuskan nama planet baru itu adalah “Pluto”.

Eksplorasi ke Pluto

Sejauh ini eksplorasi ke Pluto menjadi tantangan besar bagi sejumlah negara adikuasa yang telah memiliki pesawat ulang-alik luar angkasa. Bukan hanya karena Pluto berjarak sangat jauh dari bumi namun juga karena Pluto hanya memiliki massa yang kecil dan suhunya sangat dingin. Hingga penghujung abad 20 belum ada upaya serius dari negara-negara adikuasa untuk melakukan misi perjalanan ke Pluto. Bahkan di tahun 2000, Badan Antariksa AS (NASA) membatalkan misi Pluto Kuiper Express karena alasan dana.

Namun setelah melewati perdebatan panjang, akhirnya misi perjalanan ke Pluto dicanangkan kembali oleh pemerintah AS pada 2003. Misi perjalanan yang menggunakan pesawat tanpa awak ini diberi nama “New Horizons”. New Horizons telah sukses diluncurkan pada tanggal 19 Januari 2006. Pesawat ini dilengkapi dengan sejumlah peralatan kendali jarak jauh untuk mengenali citra geologi dan morfologi Pluto bersama satelitnya, Charon, memetakan komposisi permukaannya, dan menganalisa atmosfirnya. Selain itu juga New Horizons akan memotret permukaan Pluto dan Charon. Uniknya, dalam pesawat canggih ini juga disertakan abu jenazah sang penemu Pluto, Clyde Tombaugh (meninggal tahun 1997). Sayangnya, New Horizons diperkirakan baru akan mendekati orbit Pluto nanti pada tahun 2015. Setelah itu, barulah para ilmuwan NASA bisa mengungkap lebih jauh tentang misteri planet ‘mungil’ ini.

Pluto bukan planet?

Bagaimanapun, sejak tahun 2006 Pluto sudah tidak lagi dikategorikan sebagai planet inti dalam sistem Tata Surya oleh Himpunan Astronomi Internasional (IAU). Karena sejak penemuannya pada tahun 1930 hingga pada 2006 telah ditemukan sejumlah obyek lain di bagian terluar Tata Surya yang komposisinya serupa dengan Pluto, salah satunya yaitu Eris yang mempunyai massa 27% lebih padat daripada Pluto. Pluto kini hanya digolongkan dalam planet-planet minor atau kerdil (dwarf planet) bersama dengan Eris dan Ceres dan diberi nomor 134340.


Baca juga :
JAGAD
Legenda Loch Ness dan Monster Nessie
Kisah Terusan Panama, Si Pembelah Benua
Malvinas: Rivalitas Argentina – Inggris di Luar Lapangan Hijau
Atlantis, Ada atau Tiada?
Makau, Dulu dan Sekarang
JAGAD
Legenda Loch Ness dan Monster Nessie
Kisah Terusan Panama, Si Pembelah Benua
Malvinas: Rivalitas Argentina – Inggris di Luar Lapangan Hijau
Atlantis, Ada atau Tiada?
Fakta-fakta Menarik Tentang Pluto
Makau, Dulu dan Sekarang

oleh: Adnan Perambahan
Labels: JAGAD
4 comments:

Sastrocaster mengatakan...
ternyata planet pluto bukan planet sob...mungkin terlalu kecil ya...malahan Pemerintahan AS mengirim pesawat ulang aliknya, habis berapa duit tuh...tapi ndak pa2 kali ya. Buat penelitian tujuannya biar kita tahu seluk beluk Pluto.:D

Minggu, Maret 29, 2009

tektok mengatakan...
wah wah.. mantap

Selasa, Juni 30, 2009

Kenali dan Kunjungi Objek Wisata di Pandeglang mengatakan...
baru tahu nih sob, klo pluto ntu bukan planet. dapat ilmu baru nih

Jumat, September 04, 2009

crazytainment.com mengatakan...
Tata surya itu sangat menarik yaa..
Karena byk bgd misteri..

Pokok'y mantab dah

Jumat, Desember 04, 2009
:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Poskan Komentar

Links to this post
Buat sebuah Link

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda
This Day in History

Johnson's A Dictionary of the English Language Published (1755)
Written by literary scholar Samuel Johnson, A Dictionary of the English Language was the first comprehensive English lexicographical work ever undertaken and is among the most influential dictionaries in the history of the English language. Remarkably, Johnson completed the work nearly single-handedly over a period of nine years. Unlike most modern lexicographers, he introduced humor into a number of his more than 42,000 definitions. What are some examples? More... Discuss

Johnson's A Dictionary of the English Language Published (1755)
Written by literary scholar Samuel Johnson, A Dictionary of the English Language was the first comprehensive English lexicographical work ever undertaken and is among the most influential dictionaries in the history of the English language. Remarkably, Johnson completed the work nearly single-handedly over a period of nine years. Unlike most modern lexicographers, he introduced humor into a number of his more than 42,000 definitions. What are some examples? More... Discuss


Gadgets powered by Google

Gadgets powered by Google

LABEL

BUDAYA BLOG
TOKOH
DUNIA MAYA
PERISTIWA
JAGAD
MEDIA
OTOMOTO
LINK EXCHANGE
ARTIKEL MENARIK LAINNYA :

Vespa, Sang Legendaris...
Kilasan Singkat Facebook
Makau, Dulu dan Sekarang
Apa dan Siapa Madame Tussauds?
Serba-serbi Friendster yang Perlu Anda Ketahui
Nelson Mandela: Kesatria Anti-Apartheid
Siapa Sebenarnya Santo Valentinus?
Hari Valentine Dalam Tinjauan Sejarah
Sejarah dan Seluk Beluk Surat Elektronik/Email
Fakta-fakta Menarik tentang Pluto
Sejarah Manifesto Komunis
Ferrari, Lompatan Sejarah Si Kuda Jingkrak
Apakah Anda Yahoo!? (Sejarah Yahoo!)
Seputar Supersemar dan Kontroversinya
Rolls-Royce, Legenda Mobil Mewah dan Mesin Pesawat Inggris
Peristiwa (dulu: Pemberontakan PKI) Madiun 1948
Sejarah Bandung Lautan Api
Facebook: Data dan Fakta Sejarah
Atlantis, Ada atau Tiada?
Malvinas: Rivalitas Argentina – Inggris di Luar Lapangan Hijau
Asal Usul April Mop
Cornelis de Houtman: Pembuka Jalan Penjajahan Belanda di Nusantara
Joseph Pulitzer: Jurnalis Penggagas Penghargaan Pulitzer
Khmer Merah, Lembar Sejarah Kelam Kamboja
Kisah Terusan Panama, Si Pembelah Benua
Evolusi Blogger.com dalam Satu Dasawarsa (1999-2009)
Evolusi 21 tahun Adobe Photoshop (1988-2009)
Legenda Loch Ness dan Monster Nessie
CNN, Sang Pelopor TV Berita
Jules Verne, Bapak Kisah Fiksi Ilmiah
Bemo, Dulu Menggemaskan Sekarang Mengenaskan


BUDAYA BLOG
Petunjuk Ringkas Membuat Blog
Kamus Istilah-Istilah Dalam Blog
Memilih Template untuk Blog
Pasanglah Aksesoris Blog yang Menunjang Blog Kita
Manjakan Pengunjung Blog dengan Fasilitas ‘save page as PDF’
Ayo, Ukur Berat Blog Anda!
Kode-kode Warna untuk Blog/Web
Pemberitahuan Telah Pindah Domain
Tukar Link / Link Exchange
KOMENTAR TERBARU PEMBACA :

wah wah wah ........... q jga demam fb .. http://... - neda syarifa
SUDAH DIPASANG LINKNYA SOB, DITUNGGU BACK LINKNYA - hafizh firdaus taufiq
Free / Gratis Download Lagu,Video,Film,Software,Ga... - vco86.blogspot.com
kenapa kebudayaan dr luar yg sdh jelas ga ada manf... - aditya
Mas, Tukaran Link sekalian Dofollow yah. Ntar saya... - Ge2



Ads Powered by:KumpulBlogger.com

Ads Powered by:KumpulBlogger.com

AUTHOR :


Berbagi Kisah Sejarah Sebagai Pelajaran Untuk Masa Depan
Lihat profil lengkapku
JOIN WITH MY NETWORK :

Facebook
MyBlogLog
NetworkedBlogs
Twitter
BLOGROLL :

fatihsyuhud, kangRohman, o-om, kendhin, TipsTutorial, TipsFacebook, trikblog, indon3sia, akhdian, homyworld, KuanSing, gajahbonge, hapiamesir, eRGe32, tyasmelani, KeluaGaul, BloggerHolic, indoHospital, mymeryl, TutorPhone, dnrestcom, Reny, anime7graphic, hanyainfo, bieaz, amriawan, stm-otista, kotaikan, Able, Belajar SEO, gudangtool, ebenk789, investmens35, sastrocaster, innakoe, b-learnings, dedepurnama, abimz, tirtamaharani, debogger, Nasrulloh, investasigo, aprijunaidi, dhiela, Backlink Berkualitas, mayaozk, kucingbunted, musiku, berrydevanda, kelassandiwara, achot, yasmara, matupang, h0lilblogs, Dinoe, prasannaas, musicteller, fatharanifariha, crystal4all, hqjava, rocknroll13, babasz, NKRI, san9saka, psd-tutorial, kawanua-law, sikumb@ng, facebooktutorial, haditsshahih, siak-bungaraya, antik-bendabertuah, jualbebas, blog-gajelas, Pengabdian, 9at3, chordguitarz, lipukupamona, trick&share, cikgumalaysia, erlambang, vidlover, kalteng004, tempatlink, pemyhasyim, AugenBlackskin, samudra, roitsoft, rischan, wongtemanggung, iklanlokal, kliksekarang, GetMoneyOnline, BlogPendidikan,
FREE DOWNLOAD :

ANTIVIRUS :
PCMAV 2.0c (Juni-Juli 2009)
AVG Anti-Virus Free Edition 8.5

BROWSER :
Firefox 3
Opera 9.6
Safari 4
Chrome
Flock

EBOOK :
Blogging and Google Adsense
Blog Profits Blueprint by Yaro Starak
Clickbank for Newbies
Rahasia Sukses Menghasilkan Uang dengan Adsense
Setting Custom Domain by o-om.com
Kiat Sukses Promosi Blog by o-om.com
Kumpulan Artikel Kesehatan Ibu, Bayi dan Balita
Kumpulan Kalimat Gombal from Kaskus forum

SOFTWARE :
Portable Oxford Dictionary
Acrobat Reader 9 (Light Edition)
PDF995 link 1, link 2

WALLPAPER :
Best Dreamy World
Fractal Edition
Underwater Edition
Windows Vista Wallpaper

Asal Usul...... on Facebook
SITE INFO :






Live Traffic Feed
Jakarta, Jakarta Raya arrived on "Bemo, Dulu Menggemaskan Sekarang Mengenaskan" 2 mins ago.
Oslo arrived on "Rolls-Royce, Legenda Mobil Mewah dan Mesin Pesawat Inggris" 23 mins ago.
Indonesia arrived from google.com on "Sejarah Manifesto Komunis" 29 mins ago.
Kediri, Jawa Timur arrived from google.co.id on "Facebook: Data dan Fakta Sejarah" 41 mins ago.
Jakarta, Jakarta Raya arrived on "Cornelis de Houtman: Pembuka Jalan Penjajahan Belanda di Nusantara" 53 mins ago.
Jakarta, Jakarta Raya arrived from google.co.id on "Peristiwa (dulu: Pemberontakan PKI) Madiun 1948" 53 mins ago.
Jakarta, Jakarta Raya arrived from google.co.id on "Seputar Supersemar dan Kontroversinya" 59 mins ago.
Semarang, Jawa Tengah arrived from google.co.id on "Sejarah Bandung Lautan Api" 59 mins ago.
Jakarta, Jakarta Raya arrived from google.co.id on "Facebook: Data dan Fakta Sejarah" 1 hour ago.
Bekasi, Jawa Barat arrived from google.co.id on "Kisah Terusan Panama, Si Pembelah Benua" 1 hour 11 mins ago.
Live Traffic Feed Menu


Copyright © 2009 asal-usul.com - template by o-om.com
by: google

Tidak ada komentar:

Posting Komentar